YOGYAKARTA – Lembaga Budaya Seni dan Olahraga (LBSO) Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah (PPA) kembali merilis senam “’Aisyiyah Bahagia” sebagai bentuk pembaharuan dari Senam ’Aisyiyah Ceria yang telah dirilis 5 tahun yang lalu.
Senam “’Aisyiyah Bahagia” berdurasi 35 menit dengan gerakan yang mudah untuk dipelajari dan dihafalkan.
Gerakan senam terbagi menjadi gerakan pemanasan, gerakan inti dan gerakan pendinginan. Gerakan pemanasan selama 5 menit, gerakan inti selama 25 menit dan gerakan pendinginan selama 5 menit.
Lagu pada senam ini diciptakan langsung oleh kader ‘Aisyiyah dengan konsep pembelajaran rohani dengan irama instrumen yang energik dan penuh semangat.
Iringan lagu senam ’Aisyiyah Bahagia sendiri menggambarkan tentang makna kehidupan di dunia yang memiliki hubungan dengan Allah Subhanahu Wata’ala.
Widyastuti selaku Ketua LBSO menyatakan gerakan senam “’Aisyiyah Bahagia” bisa dinikmati semua kalangan dan umur. Gerakan dalam senam ini sudah sesuai dengan otot manusia pada usia 40 tahun.
“Senam ’Aisyiyah Bahagia sudah menjadi senam yang masuk kategori standar kesehatan otot masyarakat di usia 40 tahun. Durasi lebih panjang selama 35 menit namun tidak membuat penikmat merasa kelelahan bahkan terbukti akan meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh,” jelasnya.
Anjuran dalam melaksanakan senam ’Aisyiyah Bahagia dilakukan di luar ruangan baik di pagi hari sebelum matahari terik dan di sore hari setelah matahari terik. Untuk melihat dan mempraktekkan langsung.
Silakan saksikan senam ’Aisyiyah Bahagia bisa disaksikan video Youtube LSBO PP ‘Aisyiyah di bawah ini.